Home » » Dakwah Kampus, Penting !!!

Dakwah Kampus, Penting !!!

Written By KAMMI BABEL on Kamis, 05 April 2012 | Kamis, April 05, 2012


Riyantino

Ketika kita berbicara dakwah, pasti identiknya selalu ke mimbar atau ceramah diatas mimbar. Tetapi tidak semuanya begitu dan dakwah itu adalah sesuatu yang dapat kita sampaikan dari kema’rufan-kema’rufan yang telah disyariatkan oleh Dinuul Islam untuk masyarakat dan orang-orang disekitar kita. Dakwah sangatlah mudah, dengan catatan asalkan ada niat dan keinginan dari seseorang. Pun yang pertama diniatkan karena sang Khaliq agar kita mendapatkan ridho-Nya dan dipermudahkan dalam menyampaikan secercah kebaikan untuk orang-orang yang ada disekitar kita.

Dakwah dapat kita lakukan dimanapun kita berada, dan bukan hanya dimasjid-masjid sekali lagi. Tetapi dimanapun bisa dilakukan. Nah ketika kita berbicara dakwah kampus maka yang menjadi dakwah atau yang berperan didalamnya adalah mahasiswa. Lucu kalau kita membahas dakwah kampus tetapi yang menjadi actor dalam dakwahnya adalah orang-orang tua. Sangatlah tidak ironis. Nah kenapa sih harus mahasiswa mahasiswa dan mahasiswa???
Baiklah saya akan mencoba mengklarifikasikannya, kenapa sih harus mahasiswa?? Yang pertama pastinya karena mahasiswa adalah next generation atau generasi penerus bangsa ini. Karena yang muda lah yang akan menerus kepemimpinan didunia ini. Apa jadi nya kalau yang mudanya nggak berkarakter dalam berdakwah untuk bangsa ini. Kedua, mahasiswa lebih luas pengetahuannya saya rasa dari orang-orang yang sudah tua atau sudah umurlah istilahnya.
Disini wahasiswa benar-benar berperan aktif, kenapa secara wawasan mahasiswa lebih berkualitas dalam tanda pentik yang maksudnya lebih cerdaslah. kenapa demikian??? Karena diusia yang begitu muda mahasiswa sudah bisa mendapatkan gelar S1 dan itu sangatlah hal yang luar biasa untuk bangsa kita ini. Diusia yang begitu muda sudah bisa mendapatkan gelar S1 dan sebagainya. Pun hal itu tidak semua orang bisa lakukan pastinya, karena harus ada keinginan yang kuat termasuk untuk berdakwah di kalangan mahasiswa.
Selanjutnya, mahasiswa mempunyai masa yang sangat banyak di sekitanya, Hal itu sangatlah menentukan dalam jalannya suatu dakwah. Dipoin yang inilah saya rasa moment yang sangat penting untuk berdakwah. Kenapa demikian?? Karena seperti yang kita ketahui diatas, jumlah mahasiswa sangatlah banyak masa nya,dan itu sangatlah mudah untuk kita melakukan dakwah dan merupakan peluang kita untuk berdakwah dikalangan mahasiswa tersebut. Memang pasti ada suatu kendala dalam berdakwah atau seiring dengan jalannya dakwah tadi. Tetapi lagi dan lagi kita mencoba melakukan yang terbaik saja dan pun misalkan ada kendala atau rintangan lebih luwesnya, anggap saja semua itu tantangan bagi kita dalam berdakwah atau suatu jalan yang harus kita lewati lagi dengan kegigihan yang kita miliki.
Apabila dakwah tanpa tantangan, itu dipertanyakan. Dimana sih izza dakwah nya itu sendiri. Tetapi pun misalkan dalam berdakwah terdapat kendala atau rintangan, hal tersebut bukan berarti dakwah kita cukup sampai disini. Tidak, sangatlah tak ironis kalau kita berfikir seperti itu. Justru disitu lah tantangan bagi kita dalam menyampaikan dakwah, apalagi sebagai seorang mahasiswa yang masih begitu muda. Saya rasa kita mempunyai mainset yang begitu cemerlang bagaimana dalam mengatasi hal sepeleh seperti itu. Dan didalam berdakwah pun mahasiswa sangatlah mempunyai peran penting yang tidak semua orang bisa lakukan, karena mahasiswa mempunyai wawasan yang begitu luas dan mereka tahu konstribusi apa sih yang harus mereka lakukan dan berikan tuk masyarakat sekitarnya.
Dakwah yang sesungguhnya ialah ketika kita bisa memberi dan menyampaikan secercah kebaikan kepada orang-orang disekita kita. Karena semua itu dimulai dari diri sendiri yang pastinya dan selanjutnya ke orang-orang disekitarnya. Orang-orang yang ada disekitarnya ya itu tadi adalah mahasiswa. Kita dapat melakukan dakwah ini dikalangan mahasiswa tadi melalui orang-orang yang telah kita kenal atau gak asingnya lagi sahabat-sahabat kita dikampus. Kita dapat berdakwah melalui orang-orang disekitar kalangan mahasiswa yaitu teman- teman kita atau sahabat kita. Apabila yang dimulai dari diri sendiri tadi telah terlaksana maka kita lanjutkan dakwah nya lagi melalui teman kita.
Kenapa bisa begitu, yang pasti karena kita telah mengenal seseorang lebih dekat dan itu sangatlah mudah untuk kita menyampaikan dakwah ke mereka. Kan mereka juga sudah mengenal kita sebaliknya juga, kitapun sudah mengenal mereka. Apabila dakwah kampus melalui teman-teman sekitar kita sudah kita laksanakan, maka selanjutnya adalah kita mulai mengajak mahasiswa-mahasiswa lainnya lagi, dan mengajak temannya dari teman kita tadi.
Apabila semua itu telah terlaksana dengan baik, maka saya rasa dakwah kampus akan menemukan titik jelasnya dari dakwah itu sendiri. Pertama tadi harus ada perbaikan dari diri kita sendiri. Kemudian melalui sahabat-sahabat mahasiswa kita. Baru kemudian kita membina dan berdakwah dikalangan masyarakat dan sekitarnya. Saya rasa dakwah sangat lah akan mudah diterima dikalangan masyarakat ini. Pun semua itu asalkan mahasiswa sendiri benar-benar bisa menunjukkan attitute mereka yang begitu baik. Bukan hanya sekedar ngomong dalam berdakwah. Tetapi implementasi pun bener-bener terealisasi dengan toyyib.
Adapun urgensi dari dakwah itu adalah:
1.        Agar kita lebih taqarrub ilallah yang pastinya.
2.        Agar kita bisa mempererat tali silaturrahmi antar sesame.
3.        Agar terciptanya masyarakat yang islami.
4.        Memberitahukan kepada orang yang ada disekeliling kita tentang kehidupan islam itu sendiri.
5.        Dan yang terakhir pastinya dengan adanya dakwah ini mengajak mahasiswa dan masyarakat agar senantiasa berbuat amar ma’ruf nahi munkar.
Dengan adanya urgensi seperti yang telah tercantum diatas, maka diharapkan agar semua itu dapat kita terapkan dalam kehidupan kita. Begitu juga dengan dakwah, jangan pernah takut untuk berdakwah. Selagi masih dalam konteks kebaikan lakukan lah yang terbaik untuk bangsa kita ini. Apalagi sebagai seorang mahasiswa yang mempunyai tanggung jawab kedepannya untuk mengemban Indonesia ini agar terciptanya Negara yang baldatun toyyibatun waa robbun ghofuur melalui dakwah ini.
Dakwah kampus terbilang sangat ekstrim, karena seperti yang kita ketahui mahasiswa-mahasiswa masih banyak yang remeh dan tidak mau tahu tentang seputar dakwah itu tadi. Mereka lebih memilih sibuk dengan urusan yang lainnya ketimbang harus mendapatkan ilmu-ilmu dari dakwah sendiri.
Tetapi sekali lagi saya tekankan itu bukanlah suatu kendala atau hambatan untuk berhenti berdakwah seperti yang saya paparkan sebelumnya. Dakwah bukan berarti harus stop sampai disini. Justru kita harus membangkitkan jiwa dakwah itu sendiri. Mahasiswa mempunyai akal dan cara tersendiri untuk mengajak orang-orang disekitarnya agar mereka peduli terhadap dakwah. Pun hal itu tidak terlepas dari orang-orang disekitarnya yang berperan penting dalam membantu jalannya dakwah tersebut. Tetap lah berdakwah dan menyampaikan syiar-syiar islam, meskipun tantangan selalu ada. Jadikan semua itu pembelajaran bagi kita dan jadikan tantangan itu sendiri sebagai penyemangat kita, agar kita tetap selalu semangat. ALLAHU AKBAR !!!!!!!

Share this article :

0 komentar:

KAMMI BABEL

Foto saya
Pengurus Komisariat KAMMI Depati Amir Bangka Belitung. Berdiri Januari 2012 (belum satu tahun), terus bergerak untuk memberikan kontribusi terbaik bagi Bangsa.

Anda Pengunjung ke


web counter